28 September 2010

China Uring-uringan Karena Ayam

China lagi-lagi uring-uringan terhadap Uwak Sam (US). Pemicunya kini, soal ayam.

Xinhua mencatatkan warta pada Senin (27/9/2010), China berkesimpulan kalau US menjual daging ayam dengan harga lebih rendah dari harga di pasar domestik.


Berdasarkan kesimpulan tersebut, China berencana mengutip bea anti-dumping antara 50,3 persen hingga 105,4 persen terhadap impor produk ayam Amerika terhitung mulai Senin, kata Kementerian Perdagangan.
Mengutip hasil investigasi sejak satu tahun lalu, Kementerian Perdagangan China mengatakan, industri ayam US mempraktikkan dumping produk daging ayam ke pasar China dan menimbulkan kerugian substansial bagi industri dalam negerinya.

Tarif bea masuk anti-dumping untuk produk daging ayam ditetapkan berbeda-beda untuk masing-masing perusahaan eksportir Amerika, dan akan diberlakukan selama lima tahun. Tarif bea masuk baru itu dikatakan menggantikan kutipan serupa yang mulai diterapkan bulan Februari.

"Produk Tyson Foods Inc dan Keystone Foods LLC dikenai kutipan 50,3 persen, sedangkan produk Pilgrim's Pride Corporation 53,4 persen," kata pernyataan kementerian tersebut.

Sementara itu, Sanderson Farms Inc dan 31 perusahaan Amerika lain dikenai kutipan 51,8 persen. Beberapa produsen lain dari Amerika terkena bea masuk yang jauh lebih tinggi, yaitu 105,4 persen.
Pengenaan bea masuk anti-dumping ini terjadi ketika Beijing dan Washington terlibat serentetan sengketa dagang bilateral. Kedua negara berselisih mengenai akses ke pasar baja, film, buku, dan beberapa produk lain.

Kali kedua
Andai dihitung, kebijakan ini merupakan kali kedua dalam masa dua bulan Pemerintah China mengambil tindakan terhadap produk ayam dari Amerika Serikat.

Menjelang akhir Agustus, China mulai memberlakukan bea anti-subsidi dengan besar 4 hingga 30,3 persen selama lima tahun. Keputusan itu diambil setelah Beijing menyimpulkan kalangan produsen Amerika menerima subsidi tak sepatutnya dari pemerintah dan praktik itu merugikan industri domestik China.

Ekspor produk ayam dari Amerika ke China dilaporkan naik dalam beberapa tahun terakhir. Dalam semester pertama tahun 2009, kenaikan itu mencapai 6,54 persen dari ekspor pada periode yang sama tahun sebelum.
Menurut catatan yang dikutip Xinhua, impor dari Amerika mencapai 89,24 persen dari total produk ayam yang didatangkan dari luar negeri.

Lantaran impor produk ayam dari AS sepanjang semester pertama tahun 2009, industri dalam negeri China merugi 1,09 miliar yuan (162 juta dollar AS), kata Kementerian Perdagangan China.

Sengketa dagang China-AS merebak selagi pemerintah kedua negara berusaha meningkatkan ekspor di tengah permintaan yang menurun. Pejabat dari kedua negara saling lempar tuduhan proteksionisme yang mereka katakan bisa menghambat pemulihan ekonomi global.


Sumber: Kompas

2 Komentar

Wah disini banyak ternak ya.....hehehe namanya Peternakan

y mas...
makasih dah mampir mas...

Back To Top